Header Ads

Rapat Evaluasi 2017 dan Progress Report 2018 Lembaga NU Kota Pasuruan




PCNU Kota Pasuruan JATIM - Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Pasuruan, Jawa Timur menggelar rapat evaluasi kinerja tahun 2017 dan Progress report tahun 2018 lembaga NU dilingkungan PCNU Kota Pasuruan. 

Rapat tersebut dilaksanakan dalam dua tahapan, tahap I dihadiri 7 lembga yakni; Lakpesdam NU, LKNU, LFNU, LTMNU, LP. Ma'arif NU, LTNNU dan LKKNU.  dan tahap II dengan 6 lembaga yaitu LBMNU, LDNU, LAZISNU, LP2NU, LESBUMI NU dan LPNU.

Kegiatan yang berlangsung di meeting room PCNU Kota Pasuruan tersebut berjalan baik dan lancar.  Masing-masing perwakilan lembaga yang hadir menyampaikan capaian kegiatan yang sudah dijalankan di tahun 2017 dan rencana kegiatan ditahun 2018. Turut hadir dalam rapat koordinator bidang masing-masing lembaga dan jajaran PCNU Kota Pasuruan.

Ketua PCNU Kota Pasuruan, H. Abdul Khalim usai memberikan pengarahan pada rapat tahap II, Sabtu, 3/2 mengatakan bahwa peran lembaga dalam menunjang program kerja PCNU Kota Pasuruan sangatlah penting, untuk itu evaluasi kinerja lembaga NU menjadi agenda rutin setiap tahunnya.

"alhamdulillah, beberapa lembaga sudah aktif berjalan sesuai program yang direncanakan. Melalui rapat evaluasi ini diharapkan lembaga yang belum banyak peranannya dapat mengikuti dan terinspirasi seperti yang sudah aktif." Ungkap beliau. (emef)

No comments

Note: Only a member of this blog may post a comment.

Powered by Blogger.